banner 728x250

Sambut Hari Jadi Polwan Ke – 76, Polwan Polres Ketapang Laksanakan “Polwan Goes to School” di SMAN 4

Ketapang,(BJN) – Polda Kalbar, Dalam rangka menyambut Hari Jadi Polisi Wanita (Polwan) yang ke-76, Polwan Polres Ketapang menggelar kegiatan “Polwan Goes to School” di SMAN 4 Ketapang. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh AKP Ambar dan diikuti oleh sejumlah Polwan yang bertugas di Polres Ketapang, Selasa (27/08/2024) Pukul 09.00 Wib. Rombongan Ibu Ibu Polwan Polres Ketapang langsung disambut hangat oleh Kepala Sekolah SMAN 4 Ketapang Bapak Agus Darmawan, S.Pd.

Kapolres Ketapang AKBP Tommy Ferdian, S.I.K., M.Sc., (Eng) yang diwakili AKP Ambar menyampaikan bahwa digelarnya “Polwan Goes to School” ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Polwan terhadap generasi muda, khususnya para pelajar. “ kami ingin berpartisipasi dalam kemajuan dunia Pendidikan dan generasi muda, dimana salah satu nya melalui kegiatan Polwan Goes To School. Dalam kegiatan ini, kami memberikan sosialisasi mengenai berbagai isu penting, seperti kenakalan remaja, bahaya narkoba, proses penerimaan anggota Polri, serta pentingnya disiplin serta ketaatan terhadap peraturan lalu lintas. Selain itu, kami juga menyampaikan motivasi kepada para siswa-siswi untuk meraih cita-cita dan menjadi generasi penerus bangsa yang berprestasi dan berakhlak mulia ” Ujar AKP Ambar.

Kepala Sekolah SMAN 04 Ketapang, Bapak Agus Darmawan menyampaikan apresiasi atas kegiatan Polwan Goes To School ini. Menurutnya, kegiatan semacam ini sangat penting untuk memberikan pemahaman dan wawasan kepada pelajar agar terhindar dari perilaku negatif serta lebih mengenal peran dan tugas Polwan dalam masyarakat.

“ tentunya kegiatan ini sangat berdampak positif bagi perkembangan wawasan, psikologi dan mental para siswa siswi kami. Dimana sosok polisi polwan yang humanis, profesional serta humble yang selama ini hanya dilihat dari layar kaca atau media sosial, sekarang dapat sedekat ini dalam memberikan wawasan serta arahan kepada siswa kami ” Ujar Bapak Agus.

Siswa-siswi SMAN 4 Ketapang menyambut antusias kegiatan ini. Mereka mengaku mendapatkan banyak ilmu dan motivasi dari para Polwan. Kegiatan ini juga diisi dengan tanya jawab yang sangat direspon siswa dengan baik. Kegiatan diakhiri dengan foto bersama serta pembagian bingkisan kenang-kenangan kepada para siswa. Polwan Polres Ketapang berharap, melalui kegiatan ini, mereka dapat memberikan kontribusi positif bagi perkembangan generasi muda di Kabupaten Ketapang.

Verified by MonsterInsights