banner 728x250

Polsek Monitor Perkembangan Debit air Di Desa Sungai Pelang

Borneojayanews.com//Ketapang Kalimantan barat Jumat, 21 Oktober 2022 sekitar 12.00 wib s/d selesai telah dilaksanakan monitoring banjir/debit air di Desa Sungai Pelang Kecamatan Matan Hilir Selatan kabupaten Ketapang.

Adapun hasil monitoring terhadap update situasi banjir sebagai berikut :
• Jumlah Desa yang terendam banjir : Desa Sungai Pelang
• Jumlah KK yang terendam banjir : 199 KK
• Jumlah ngungsi : 14 Kk
• Jumlah Jiwa yang terdampak banjir : 523 Orang
• Jumlah jiwa yang mengungsi : 47 orang
• Jumlah Rumah yang terendam banjir : 133 rumah
• Debit Air : 70 – 100 cm
• Posko Evakuasi : Ada
• Jumlah Paket sembako yang di bagikan : 237 paket

Debit air Sudah mulai surut sekitar 10 cm, banjir disebabkan kiriman air dari hulu sungai yang tidak sesuai dengan kapasitas sehingga meluap ke bantaran sungai dan rumah warga yang berada di dataran rendah.

Cuaca di Desa Pelang pada saat ini Cerah.

Terhadap korban banjir seluruhnya telah diberikan bantuan sosial berupa sembako oleh Polsek Matan Hilir Selatan dan pihak-lainnya baik instansi, lembaga, perkumpulan ( pok masyarakat ) maupun perusahaan.

Polsek MHS melalui Bhabinkamtibmas dan Kades Desa Sungai Pelang Suandi,MS melakukan monitoring setiap harinya terkait perkembangan situasi banjir di Desa Sungai Pelang.

Tinggalkan Balasan

Verified by MonsterInsights