banner 728x250
Pemilu  

Deklarasi Paslon Bupati dan Wakil Bupati Melawi Dadi-Malin Unggul Sementara 70 Persen Suara

Melawi (BJN): Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Melawi nomor urut 2, Dadi Sunarya Usfa Yusra dan Malin (yang di kenal sebagai pasangan Damai), mendeklarasikan kemenangan mereka dalam Pilkada Kabupaten Melawi pada 27 November 2024.

Deklarasi tersebut di sampaikan pada sebuah acara yang di hadiri oleh koalisi partai pendukung, relawan, serta masyarakat pendukung pasangan ini.

Dadi Sunarya, dalam pernyataannya, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada koalisi partai yang mendukung pasangan Damai, yaitu Partai Amanat Nasional (PAN), PDI Perjuangan, Golkar, NasDem, PPP, PKS, PKB, dan Perindo.

“kami menyampaikan bahwa berdasarkan hasil quick count dan input C1 pleno, suara yang sudah masuk mencapai lebih dari 70%. Dengan hasil ini, kami mendeklarasikan kemenangan sebagai pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Melawi periode 2025-2030,” ujar Dadi, Rabu(27/11/2024).

Dadi menambahkan bahwa pasangan nomor urut 2 unggul di 11 kecamatan yang ada di Kabupaten Melawi. Ia juga mengapresiasi seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam Pilkada kali ini.

“Kami berterima kasih kepada seluruh tim koalisi, relawan, serta masyarakat Kabupaten Melawi yang telah memberikan hak suaranya kepada kami. Tidak lupa, kami bersyukur karena pemilu kali ini berlangsung dalam suasana aman dan damai,” katanya.

Verified by MonsterInsights