Borneojayanews.com//Ketapang – Danramil 1203-09/Tumbang Titi yang diwakili Serda Bambang Santoso menghadiri Sosialisasi Bimbingan Teknis dan Pembekalan Pemutakhiran Data IDM Berbasis SDGs Desa, Tahun 2022 bertempat di Kantor Kecamatan Tumbang Titi, Kabupaten Ketapang. Rabu (13/4/2022)
Hadir dalam kegiatan tersebut, Dinas PMD Ketapang, Camat Tumbang Titi, Camat Sungai Melayu, Camat Pemahan, Camat Jelai Hulu, Para Kepala Desa dari empat Kecamatan.
SDGs Desa atau Sustainable Development Goals adalah tujuan pembangunan yang ingin dicapai secara berkesinambungan bagi desa. Diantaranya melakukan pemutakhiran data Indek Desa Membangun (IDM) yang lebih detil, lebih mikro, sehingga bisa memberikan informasi lebih banyak.
Perangkat indikator yang dikembangkan dalam IDM berdasarkan konsepsi untuk menuju desa maju dan mandiri diperlukan kerangka kerja pembangunan berkelanjutan di mana aspek sosial, ekonomi, dan ekologi menjadi kekuatan yang saling mengisi dan menjaga potensi serta kemampuan desa untuk mensejahterakan kehidupan desa.
Dalam kesempatan tersebut Serda Bambang Santoso menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya sosialisasi bimbingan teknis dan pembekalan pemutakhiran data IDM berbasis Sustainable Development Goals (SDGs) kali ini.
Hal ini bertujuan untuk mengimplementasikan pembangunan desa dan pemberdayaan masyarakat berbasis data,” ungkapnya.
Pihaknya juga mengajak kepada seluruh komponen masyarakat untuk bersinergi dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif guna mendukung terselenggaranya kemajuan pembangunan diwilayah,” pungkasnya.
(Syahrianto)